Tuesday, September 13, 2011

Ditemukan Planet Berpenghuni Selain Bumi

Rasanya sangat aneh sekali bila kita dengar bahwa telah ditemukan planet berpenghuni selain planet bumi bahkan jumlah planet-planet tersebut mencapai 50 planet. Berita ini seperti dikutip oleh Republika.co.id, Wyoming. Temuan planet berpenghuni ini dipresentasikan dalam A conference on Extreme Solar Systems di Wyoming, AS. Konferensi dihadiri oleh sekitar 350 pakar dari seluruh dunia

Planet yang mempunyai kehidupan selain bumi memang sedang gencar-gencarnya dicari oleh para ahli astronomi dan ilmuwan dari berbagai dunia. Tentang kebenaran semua itu memang sebenarnya belum bisa dipastikan dan dibuktikan secara pasti. Tapi untuk saya pribadi rasanya planet yang mempunyai kehidupan hanyalah bumi sebatas pengetahuan saya dari keterangan Al-qur'an walaupun memang pemikiran saya belum sampai untuk menelaah lebih jauh akan semua itu. Hanya Allah SWT yang mengetahui dan berkuasa atas segala-galanya.

Planet terbesar yang ditemukan dinamai sebagai planet HD 85512 b, berukuran 3,6 kali massa bumidan bisa dijangkau dalam 36 tahun cahaya dan berada dalam konstelasi Vela. Temuan itu juga menyatakan hampir separo bintang bercahaya layaknya matahari kita dan beberapa lebih bersinar ketimbang Saturnus.

Planet berpenghuni selain bumiGambar planet berpenghuni selain bumi

Pendeteksian HD 85512 b jauh dari batas HARPS, dan menunjukkan kemungkinan ditemukannya bumi super (super-Earth) lain yang memungkinkan adanya kehidupan di sekitar bintang mirip matahari," kata astronom University of Geneva, Michel Mayor.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...